Menjadi seorang artis
besar yang bersinar di kanca hiburan tanah air merupakan impian setiap orang,
namun banyak sekali diantara mereka yang belum mendapatkan kesempatan untuk
mewujudkannya. Banyak faktor yang menyebabkan mereka belum mendapatkan
kesempatan tersebut. Salah satunya adalah tidak adanya fasilitas atau dana
untuk mendukung keinginan serta talenta yang mereka miliki. Untuk mengatasi itu
banyak dari mereka yang mau tidak mau memilih menjadi pengamen. Selain untuk
memenuhi kebutuhan mereka, juga untuk menyalurkan bakat yang mereka miliki
tersebut.
Dan tidak sedikit dari
para pengamen tersebut yang akhirnya dapat meraih kesuksesan hingga kini
menjadi seorang penyanyi yang terkenal. Diantaranya adalah:
1.
Tegar
Septian
Tegar Septian
adalah seorang pengamen cilik yang kini telah menjelma menjadi seorang bintang
besar. Dulu ia mengamen di sekitar Subang, Kopo, dan Cikampek. Ia terpaksa
menjadi seorang pengamen untuk membantu
memenuhi kebutuhan keluarganya, karena ia berasal dari keluarga yang serba
kekurangan. Ayah tirinya hanyalah seorang buruh lepas. Anak dari pasangan Ratna
dan Haris ini mempunyai suara yang khas, yaitu agak mendayu dan cenderung
bergenre pop melayu. Tegar yang lahir di Pemalang, 19 September 2001 ini
belajar menyanyi saat usia 4 tahun dan ia mulai menjadi pengamen sejak usia 7
tahun. Anak pertama dari 4 bersaudara ini mewarisi bakat menyanyi dari sang ibu
yang dulunya adalah seorang sinden bahkan ibunya juga dulu adalah seorang
pengamen yang biasa mengamen di kereta sekitar Jawa dan Jakarta. Tegar akhirnya
meraih kesuksesan berkat video youtube-nya yang diunggah oleh seorang mahasiswa
pada tanggal 23 Mei 2012. Video tersebut kini telah dilihat lebih kurang sekitar
6,6 juta kali. Setelah video tersebut meraih kesuksesan, Tegar mencoba
peruntungannya dengan mengikuti salah satu lomba menyanyi dan menjadi
pemenangnya. Ia pun berkesempatan berduet dan mengeluarkan single bersama band Netral. Tidak hanya itu ia pun kini
pernah berduet dengan Setia Band, Noah, Delima, Wali, dan masih banyak lagi
serta ia telah mengeluarkan single yang berjudul “Aku Yang Dulu Bukanlah Yang
Sekarang” (2013) dan “Rindu Ibu” (2013).
2.
Januarisman
Runtuwene
Januarisman
Runtuwene atau yang lebih dikenal dengan Aris Idol adalah seorang penyanyi yang
juga pernah menjalani profesi sebagai pengamen jalanan. Ia pun terpaksa menjadi
pengamen juga karena tuntutan ekonomi. Pria kelahiran Jakarta, 25 Januari 1985
ini biasa mengamen di kereta listrik Jabotabek dan Terminal Kampung Melayu.
Anak dari pasangan Silop Runtuwene dan Siti Rohaya ini kemudian mengikuti
sebuah ajang pencarian bakat yang kini telah membesarkan namanya. Pada awalnya
ia tidak diberikan izin oleh sang istri, Rosillia Octo Fany namun dengan tekad
dan kemauan yang keras ia pun berhasil membuktikannya dan akhirnya keluar
sebagai juara di ajang tersebut.
3.
Charly
Van Houten
Dibalik
kesuksesan yang diraihnya saat ini, tersimpan cerita tentang perjalanan
kariernya. Pria kelahiran Cirebon, 5 November 1982 ini pergi meninggalkan
daerah kelahirannya untuk mengambil kuliah jurusan seni musik di Universitas
Pasundan Bandung. Untuk memenuhi kebutuhannya selama di Bandung ia harus memutar
otak agar dapat mencukupi hal itu. Lalu ia memutuskan untuk menjadi pengamen di
perempatan jalan Dago. Seiring berjalannya waktu, charly pun menjadi vokalis
sebuah band yaitu Afterclose, lalu ia pun hengkang dari band tersebut dan
bergabung dengan ST12. Setelah kurang lebih 7 tahun meraih kesuksesan bersama
ST12, suami dari Regina ini pun kembali hengkang dari bandnya bersama rekannya Pepeng.
Dan kembali membentuk sebuah band yang tak kalah suksesnya yaitu Setia Band,
dengan personel Charly, Pepeng dan Alya.
4.
Klantink
Klantink
adalah grup musik asal Surabaya yang mempunyai keunikan tersendiri. Mereka
membawakan musik berirama keroncong yang di padupadankan dengan lagu berirama
musik lain. Klantink sendiri terbentuk pada tahun 2005. Nama Klantink diambil
dari nama jajanan pasar khas daerah Jawa Tengah. Klantink mengawali kariernya
dengan menjadi pengamen diterminal Joyoboyo, Surabaya. Mereka bukan sembarangan
pengamen jalanan, Klantink berada dibawah naungan Komunitas Pengamen Jalanan
(KPJ) di Surabaya. Komunitas tersebut diketuai oleh Bokir Surogenggong atau
yang lebih akrab disapa Cak Bokir. Grup musik yang terdiri dari 5 personel
yaitu Wawan, Budi, Lukin, Ndoweh, dan Cak Mat ini muncul di Radio Suzzana untuk
mengikuti lomba via telepon dan meraih juara 3 pada tahun 2007. Lalu Klantik
mengikuti sebuah ajang pencarian bakat bergengsi di salah satu stasiun Tv
swasta pada tahun 2010. Berkat perjuangan keras serta kreatifitas yang mereka
miliki, mereka akhirnya dapat keluar sebagai pemenang di ajang tersebut.
Menurut mereka dan Cak Bokir, kehidupan mereka yang terbiasa di jalanan membuat
mereka secara tidak langsung mempunyai kekuatan tersendiri untuk menghadapi
kerasnya persaingan di dunia hiburan tanah air.
Nah
itu sebagian contoh para pengamen jalanan yang berhasil sukses di Industri
hiburan tanah air. Untuk kalian yang sedang merintis karier di bidang musik
atau pun para pengamen, jangan pernah malu dengan profesi yang sedang kalian
jalani saat ini. Karena bisa saja dengan menjadi pengamen atau bernyanyi di
kafe dan tempat umum lainnya merupakan awal dari kesuksesan kalian. Jika ingin
menjadi penyanyi terkenal seperti mereka jangan pernah berhenti belajar,
berusaha, dan berdoa. Jalani dengan keikhlasan, perbanyaklah pengalaman, dan
tebalkan iman sebagai bekal menuju kesuksesan.
Semoga bermanfaat..........
0 komentar:
Post a Comment