Hai KDI Mania....
Malam ini KDI 2015 telah memasuki babak 3 besar yang menyisakan Mahesya Azizah, dan Fauzi sebagai pesertanya.
Dan malam ini juga akan ditentukan siapa yang berhak untuk melaju ke babak grand final yang sangat ditunggu- tunggu.
Untuk itu ketiga peserta ini berlomba untuk menampilkan yang maksimal agar mendapatkan banyak dukungan dari semua masyarakat pecinta KDI.
Sebagai penampil pertama ada mahesya dengan lagu Cucakrowo. Lewat lagu tersebut, Mahesya mampu memberikan penampilan yang maksimal. Ditambah kemampuan Mahesya dalam pengucapan bahasa Jawa, padahal ia berasal dari Riau.
Di penampilan kedua Fauzi tampil bersama Bertha dengan menyanyikan lagu berjudul Kandas. Malam ini Fauzi dan Bertha menyuguhkan penampilan yang cukup mengharukan dan dan sangat berkesan. Pesan yang disampaikan pun tersampai dengan cukup baik.
Di penampilan terakhir, Azizah dan Erie Susan menyanyikan lagu Sabda Cinta. Sama seperti penampilan kedua peserta lainnya, malam ini Azizah juga memberikan penampilan yang sangat memuaskan. Ia juga mendapatkan banyak pujian dari dewan juri.
Dan di akhir acara diumumkan bahwa kembali lagi malam ini tidak ada
penjemputan. Dan hasil perolehan sms malam ini akan diakumulasikan
dengan perolehan sms berikutnya.
KONTES FINAL 3 BESAR KDI 2015, 01 JUNI 2015, TIDAK ADA PENJEMPUTAN MALAM INI
Posted by Ruri Musik
Blog, Updated at: 00:12
0 komentar:
Post a Comment