Lebih Baik adalah album terbaru yang telah dirilis oleh Iqbal Cs. Namun tidak seperti biasanya pada album CJR kali ini ada perbedaan mencolok dari lagu-lagu dalam album tersebut.
Sebelumnya, grup pop
remaja ini memang dikenal lewat lagu-lagu bertema remaja yang ceria. Kali ini,
di album bertajuk Lebih Baik, Iqbaal, Kiki, dan Aldi ingin bereksperimen dalam musikalitasnya.
Menurut
manajer sekaligus produser CJR, Patrick Effendi, album ini memang
berbeda dari sebelumnya. CJR memilih musik era 1980-an.
"Persiapannya hampir setahun, setelah anak-anak berubah nama dari Coboy Junior menjadi CJR. Kali ini mereka menampilkan sound eighties," kata Patrick, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (8/5/2015).
Patrick mengungkapkan para personel CJR memang menggemari lagu-lagu
pop era 1980-an. Saat melakukan prosesi latihan pun mereka selalu
menyanyikan lagu-lagu populer seperti milik Indra Lesmana.
"Anak-anak memang suka lagu eighties. Saat kita latihan saja mereka
sering bawain lagu-lagu era 1980-an. Seperti lagu Indra Lesmana, album
kompilasi film Catatan Si Boy dan lainya. Di album baru CJR kita juga memasukkan musik dance 1980-an," lanjutnya.
Dalam album barunya ini, lagu-lagu yang dilantunkan CJR tak lepas dari
cerita keseharian Iqbaal, Kiki, dan Aldi. "Banyak cerita dari personel
CJR. Jadi setelah mereka curhat, jadilah lagu-lagu di album ini,"
tandasnya.
0 komentar:
Post a Comment